September 27, 2023

Jakarta (tabloidpengusaha.com) – Koleksi NFT mantan Presiden AS Donald Trump mengalami momen kenaikan setelah dia menjadi mantan presiden AS pertama yang didakwa secara pidana.

Dilansir dari Yahoo Finance, Selasa (4/4/2023), koleksi NFT Trump, telah mengalami peningkatan penjualan sebesar 445 persen, sekitar USD 186.000 atau setara Rp 2,7 miliar (asumsi kurs Rp 14.995 per dolar AS), selama 24 jam terakhir, menurut data CryptoSlam. NFT dengan harga terendah dari koleksi itu naik 13 persen sekitar 0,55 Ether (USD 1.000) atau setara Rp 14.9 juta pada Jumat, 31 Maret 2023 menurut NFT Price Floor.Lonjakan besar dalam penjualan NFT sangat penting karena Maret adalah salah satu yang paling lambat karena volume perdagangan sebelum dakwaan Trump, telah turun setengahnya dibandingkan bulan sebelumnya.

Awal tahun ini, koleksi NFT mencatat penjualan lebih dari USD 22.000 atau setara Rp 329.8 juta selama periode 24 jam penurunan tajam dari USD 4,5 juta atau setara Rp 67,4 miliar yang diperoleh proyek saat diluncurkan pada Desember.

Selain NFT, mata uang kripto bernama FreedomCoin, sebelumnya TrumpCoin, melonjak 50 persen setelah berita tentang dakwaannya beredar.

Lonjakan harga Trump NFT menunjukkan barang dagangan dan barang koleksi yang terkait dengan mantan Presiden AS itu mendapatkan dorongan dari dakwaan, orang lain juga dapat menikmati rejeki nomplok dari berita tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *